KUNJUNGAN POLITEKNIK NEGERI INDRAMAYU (POLINDRA), JAWA BARAT

Tag: Kunjungan Instansi   LSP - TIK Indonesia   Perguruan Tinggi   Politeknik   Sertifikasi   Tempat Uji Kompetensi (TUK)  

Politeknik Negeri Indramayu (Polindra) pada tanggal 27-28 November 2017 melaksanakan kunjungan dinas ke LSP TIK Indonesia dalam rangka kerjasama pembetukan Tempat Uji Kompetensi (TUK).  Tim Polindra dari Fakultas Teknik Informatika adalah Ir. Muhammad Lukman Sifa dan Nyoman Yos Valetta, A.Md. 

Dalam pertemuan dengan pengurus LSP TIK Indonesia, tim Polindra melakukan studi banding guna mewujudkan TUK bidang Informatika yang telah dipersiapkan sejak satu tahun sebelumnya. Dalam diskusi pembentukan TUK tersebut didapat banyak kesamaan antara kurikulum perkuliahan FTI Polindra dengan skema sertifikasi LSP TIK Indonesia, sehingga nantinya akan ada keselarasan pada saat pelaksanaan uji kompetensi. Hasil dari pelaksaanaan uji kompetensi di TUK yang akan dibentuk nantinya adalah Sertifikat Kompetensi BNSP bagi lulusan Polindra, khususnya dari Fakultas Teknik Informatika.

Adapun ketentuan tentang Sertifikat Kompetensi bagi lulusan politeknik telah diatur melalui Permendikbud no.81 Tahun 2014 (Tentang Ijazah, Sertifikat Kompetensi, dan Sertifikat Profesi pendidikan Tinggi) yang berlandaskan UU No.12 Tahun 2012 Tentang Pendidikan Tinggi. 

Disampaikan juga oleh tim dari Polindra bahwa pembentukan TUK Informatika Polindra merupakan prioritas di akhir tahun 2017. Tindak lanjut dari pertemuan tersebut adalah bimtek pendirian TUK, Verifikasi TUK, dan Sosialisasi TUK bagi lingkup perguruan tinggi maupun industri disekitarnya.

Tim LSP TIK Indonesia: Edwin Surjosaptanto, Sherly Febriani, Andrew Febrianto.
(ES)


Kembali