Sertifikasi Dana PSKK BNSP oleh LSP TIK INDONESIA 13 April 2023 SURABAYA

Tag: BNSP   PSKK BNSP  

Surabaya – 13 April 2023. 


LSP TIK Indonesia tahun ini kembali menyelenggarakan Kegiatan Sertifikasi bidang TIK Program PSKK untuk masyarakat luas. Program ini terlaksana dengan dana PSKK BNSP 2023 sehingga memungkinkan bagi masyarakat yang belum dapat melaksanakan sertifikasi dengan biaya mandiri untuk mengikuti sertifikasi. Kegiatan yang bertujuan untuk memberikan pengakuan keahlian bidang informatika bagi angkatan kerja muda di Surabaya tersebut diikuti oleh 20 orang peserta yang sebagian besar memiliki latar belakang pendidikan SMA/SMK.

Untuk pelaksanaan pertama, kegiatan ini dilaksanakan di 2 (dua) lokasi yang berbeda yaitu TUK Ebiz yang bertempat di Jl. Pucang Anom Timur No. 23 Surabaya dan TUK Intech yang bertempat di Jl Komp TNI AL No.6, Candi, Kabupaten Sidoarjo, pada 13 April 2023. Skema Sertifikasi yang ditawarkan pada hari Pertama Pelaksanaan di lokasi ini adalah Data Management Staff di Surabaya dan Basic Office Operator di Sidoarjo.

Antusiasme masyarakat untuk mengikuti kegiatan tersebut sangat besar, terbukti dalam satu hari pembukaan pendaftaran sudah ada 18 orang pendaftar dari 20 kuota yang tersedia per masing-masing TUK.

Ketika ditanya mengenai pendapatnya mengenai kegiatan ini, Massagung (29), salah seorang peserta dari Instansi Bappeda Kab Gresik menyampaikan pendapatnya, “Kegiatan ini bagus, pelayanannya juga baik, tidak ada hal kurang apapun. Kalau saran saya mungkin kuota peserta bisa ditambah, karena kegiatan ini dapat membantu kami yang belum pernah mengikuti sertifikasi, untuk menambah dokumen pelengkap pekerjaan dan mengukur skill dan pengetahuan” .

“Acara ini sangat bermanfaat bagi saya, selain saya bekerja di bagian data. Tujuan saya mengikuti kegitan sertifikasi ini karena saya juga butuh mengukur kemampuan saya di bidang Data Management ” tambah Cicik (27), salah seorang peserta dari Dispendukcapil Surabaya.

Selain memberikan pengakuan kompetensi, pelaksanaan acara ini juga dimaksudkan untuk menjembatani antara kebutuhan industri dan ketersediaan tenaga kerja terampil. Terlebih lagi, kepemilikan sertifikat kompetensi saat ini menjadi salah satu persyaratan untuk berbagai posisi di Perusahaan Swasta atau Pemerintahan. 

Direktur LSP TIK Indonesia, Edwin Surjosaptanto, BBA., MBA yang ditemui oleh pewarta di ruangannya menyampaikan harapannya, “Harapannya dengan diadakan kegiatan ini masyarakat luas lebih mengenal Sertifikasi dan dapat memanfaatkan pentingnya Sertifikat Kompetensi untuk Profesi bidang TIK”

Bertindak sebagai Asesor pada kegiatan yang dilaksanakan di Surabaya ini adalah Andrew Febrianto, S.T dan Deval Agrifarman, S.T., M.MT, sedangkan Rania Shani membantu proses administrasi. Kegiatan yang dimulai sejak jam 8.00 pagi hingga sore hari ini diikuti oleh peserta yang beragam mulai dari Mahasiswa, pegawai honorer dan pekerja lepas.

Pelaksanaan PSKK oleh LSP TIK Indonesia sendiri direncanakan dilaksanakan hingga bulan Juni 2023 di beberapa lokasi di Jawa, Bali, Kalimantan dan Sumatera. Calon Peserta dapat mengecek jadwal pelaksanaan PSKK di website dan sosial media LSP TIK Indonesia.


Penulis :  Rania

Editor : Ika Anggraeni

Foto : Rania, Firman

Kembali